Selasa, 01 Januari 2013

Tempat Wisata di Jogja : Gurun Pasir

Tempat Wisata di Jogja : Gurun Pasir

Tempat wisata di Jogja tak hanya melulu soal budaya atau soal wisata gunung dan pantai. Di Parangtritis ada sebuah hamparan pasir, tapi ini bukan pasir biasa, ini adalah gumuk pasir yang sangat langka terjadi di dunia. Sebagai negara yang terletak di garis khatulistiwa, Indonesia memiliki iklim tropis dengan curah hujan yang cukup tinggi. Namun siapa sangka, di negara yang subur ini tepatnya di Yogyakarta terdapat fenomena alam yang unik berupa gumuk pasir yang mirip dengan padang gurun di negara-negara timur tengah seperti negara Arab.Gumuk pasir atau miniatur gurun pasir ini berlokasi di kawasan pantai Parangtritis, Bantul. Tempat ini melangkapi ragam tempat wisata di Jogja.

Gumuk pasir sendiri adalah gundukan bukit dari pasir yang terhembus oleh angin. Gumuk pasir dapat dijumpai pada daerah yang memiliki pasir sebagai material utama, kecepatan angin yang tinggi untuk mengikis dan mengangkut butir-butir berukuran pasir, dan permukaan tanah untuk tempat pengendapan pasir, biasanya terbentuk di daerah yang arid atau kering.

Gumuk Pasir Sebagai Tempat Wisata di Jogja

Dahulu, warga sekitar tidak mengerti tempat ini adalah sebuah keunikan alam, tapi seiring banyaknya tamu luar negeri yang diajak kesini oleh Fakultas Geografi UGM, masyarakat kini tahu akan keistimewaan Gumuk pasir ini. Gumuk pasir ini sekarang sudah menjadi tempat wisata di Jogja, banyak orang yang datang kemari untuk menikmati keindahan panorama alamnya. Bagi para akademisi kampus tempai ini merupakan laboratorium alam yang sangat menarik untuk penelitian. Bahkan dari bidang entertain tempat ini sangat menarik sebagai latar belakang video klip atau bagi fotografer merupakan landscape yang sangat bagus untuk diabadikan dalam camera mereka. Tidak jarang tempat ini diabadikan sebagai gambar untuk pasangan, karena kondisi ini layaknya padang gurun yang ada dinegara yang jauh dari tempat ini.

Nah, terbukti kan tempat wisata di Jogja tidak hanya budaya, gunung dan pantai. Ternyata gumuk pasir atau miniatur padang pasir juga dapat kita temui di Jogja sebagai tempat wisata di Jogja.

gumuk pasir - tempat wisata di jogja

Gumuk pasir sebagai tempat wisata di Jogja mempunyai museum

Untuk saat ini di sekitar lokasi ini juga sudah dibangun sebuah museum Gumuk Pasir serta laboratorium yang sangat bermanfaat sebagai kegiatan ilmiah serta tempat wisata di Jogja dengan beberapa pendukung instrumen dan pustaka tentang geospasial dan ilmu bumi.

Nah, sahabat wisata itu tadi adalah keistimewaan gumuk pasir sebagai keajaiban alam dan tempat wisata di Jogja. dan tempat-tempat wisata di Jogja sangat banyak untuk dibahas dan sangat banyak untuk dikunjungi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar